G

G

BACAAN TERBARU

Keunggulan SMA Swasta Kristen untuk Anak Didik




Keunggulan SMA Swasta Kristen untuk Anak Didik

SMA swasta Kristen bisa menjadi pilihan terbaik jika masih kebingungan dalam memilih sekolah. Seperti yang diketahui, hampir semua orang tua tentu akan merasa khawatir jika salah memilih sekolah bagi anak-anaknya.

Pasalnya, sekarang ini banyak sekolah swasta maupun negeri yang berada di sekitar tempat tinggal. Namun, kendati dekat dengan rumah, tidak semuanya memiliki kualitas yang sama. Itulah alasannya mengapa sebagian besar orang tua Kristen, memilih memasukkan buah hati ke institusi pendidikan dengan background atau landasan Kristen yang berkualitas, salah satunya adalah Sekolah Immanuel.

Keunggulan SMA Swasta Kristen yang Perlu Diketahui

Terdapat banyak alasan mengapa orang tua Kristen lebih memilih untuk mendaftarkan anaknya ke sekolah Immanuel. Tidak hanya kualitas yang bagus, sekolah Kristen juga menjadi tempat yang baik dalam membentuk kerohanian bagi anak-anak. Hal ini lantaran anak akan mendapatkan pendidikan kerohanian jauh lebih banyak serta lengkap daripada di sekolah negeri.

Sekolah swasta memang tergolong lebih mahal daripada sekolah negeri. Namun terdapat banyak keunggulan yang bisa didapatkan jika memasukkan anak ke sekolah seperti ini.

Bisa Berpengaruh Terhadap Kepribadian Anak

Orang tua yang telah menyadari apa yang diajarkan di sekolah memang mempunyai pengaruh terhadap kepribadian anak. Contohnya kebiasaan untuk berdoa sekaligus membaca firman Tuhan bisa terbentuk saat dilakukan secara rutin di sekolah sehingga anak-anak bisa tumbuh dalam pengenalan akan hadirnya Tuhan.

Memiliki Pencapaian Belajar yang Lebih Baik

Apabila dilihat dari kualitas pengajaran, sekolahan yang mempunyai basis Kristen sendiri dianggap lebih bagus daripada sekolah umum. Tentunya ini selaras dengan tes standar yang bisa menjadi bukti jika pencapaian hasil belajar dari siswa sekolah Kristen secara konsisten lebih tinggi daripada siswa dari sekolah umum.

Bisa Tumbuh ke Arah Kekristenan yang Positif

Tidak hanya itu saja, anak-anak yang sekolah di SMA swasta Kristen dianggap bisa bertumbuh ke arah kekristenan yang jauh lebih positif. Bahkan bisa memberikan pengaruh terhadap lingkungan yang terbilang bagus. Anak-anak juga bisa bertumbuh dalam kerohanian secara baik, terlebih lagi dengan dukungan tenaga pengajar yang baik.

Mempunyai Banyak Aktivitas

Di sekolah SMA swasta Kristen kerap kali ada sebuah kegiatan untuk mendukung belajar mengajar siswa. Hal ini dilakukan tentunya supaya siswa untuk belajar di sekolah. Tidak hanya itu saja, juga untuk membangun moral serta karakter siswa yang menjadi tanggung jawab pihak sekolah di dalam sekolah swasta.

Aktivitas yang sering diadakan di sekolah swasta yaitu perpisahan, pendalaman rohani, pentas seni, peringatan ulang tahun sekolah, sampai sejumlah lomba di setiap momen perayaan. Adanya aktivitas ini akan menunjang siswa menjadi tidak bosan untuk bersekolah.

Cara Belajar

Di sekolah swasta nantinya siswa akan dituntut selama proses belajar mengajar. Sekolah swasta mempunyai cara belajar yang lebih ketat serta tertata. Untuk guru juga akan lebih sering menegur siswa bilamana ketinggalan dalam proses belajar mengajar. Dengan begitu, pastinya seluruh siswa bisa mengikuti proses belajar secara baik.

Tidak hanya itu saja, proses belajar mengajar di sini juga menerapkan sistem diskusi. Para siswa bisa dengan aktif bertanya maupun menjawab atau menanggapi setiap pelajaran yang diberikan oleh guru. Ini membuat siswa dari sekolah swasta adalah siswa yang lebih aktif dalam berpendapat.

SMA Kristen Sekolah Immanuel

Sekolah Kristen Immanuel berada di Batu, Malang, Jawa Timur. Pasalnya sekolah ini bisa menjadi pilihan Sekolah Kristen untuk orang tua yang menginginkan anaknya lebih ke arah positif dalam kerohanian.

Tidak hanya itu saja, Sekolah Kristen Immanuel menjadi SMA swasta Kristen yang menyediakan asrama bagi siswa-siswi yang berasal dari luar daerah. Di sana terdapat jenjang sekolah mulai dari KB, TK, SD, SMP, SMA. Bagi orang tua yang ingin anaknya lebih ke arah positif dalam ketuhanan, maka bisa memilih Sekolah Kristen Immanuel. Mengenai informasi lebih lanjutnya, maka bisa mengunjungi website resmi.

Keyword: SMA swasta Kristen

Tidak ada komentar